Peringati Hari Pahlawan Tahun 2022, Dandim 1402/Polman Irup di SMK Balanipa.

    Peringati Hari Pahlawan Tahun 2022, Dandim 1402/Polman Irup di SMK Balanipa.

    Polewali Mandar, - Komandan Kodim (Dandim) 1402/Polewali Manda, Letkol Czi Masni Etha Yanurianedhi, M.Tr.(Han), Bertindak selaku Inspektur upacara (Irup) Pada upacara peringatan hari Pahlawan Tahun 2022 di Halaman SMK Negeri Balanipa. Kamis (10/11/2022).

    Upacara peringatan hari pahlawan Tahun 2022 yang digelar di halaman SMK Balanipa, Bertindak selaku Komandan Upacara Danramil 1402-04/Tinambung Kapten Inf Hasruddin dan dihadiri Camat Balanipa, Camat Tinambung, Camat Limboro, Veteran, unsur Polri, ASN Kecamatan Balanipa, Para kepala Desa, Tokoh Masyarakat dan Pelajar.

    Pada upacara tersebut Dandim 1402/Polman, Letkol Czi Masni Etha Yanurianedhi, M.Tr.(Han), membacakan amanat menteri sosial RI mengatakan bahwa, Hari Pahlawan setiap tahun kita peringati dengan renungan yang sungguh-sungguh untuk menemukan kembali jejak para Pahlawan dalam hidup kita sebagai Bangsa dan Negara Merdeka. Kita hidupkan kembali dalam benak kita perjuangan para Pahlawan Bangsa.

    Dari para Pejuang yang gugur dalam palagan  pertempuran mempertahankan Kemerdekaan, penting
    kita resapi semangat dan keikhlasannya. Dengan hanya berbekal bambu runcing pun, para Pahlawan dengan semangat bergerak serempak menghadang musuh yang merupakan Pemenang Perang Dunia dengan persenjataan terbaiknya. 

    Mari kita jadikan momentum Peringatan Hari Pahlawan 2022 untuk memperkuat persatuan dan
    kesatuan bangsa, saling menghargai satu sama lain. Mengisi kemerdekaan dengan menjadi Pahlawan yang dimulai dari diri sendiri, keluarga, lingkungan sekitar dan seterusnya. 

    Jadikanlah semangat dan nilai–nilai Kepahlawanan sebagai inspirasi dalam setiap langkah hidup dan kehidupan kita bersama. Bersama kita kenang dan hormati perjuangan para Pahlawan. Bersama kita bangun ingatan kolektif bangsa agar dapat implementasikan semangat dan nilai-nilai luhur Pahlawan. Bersama kita perkuat persatuan dan kesatuan bangsa dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia, yang merupakan Amanat Pahlawan Bangsa

    Ayo kita berantas kebodohan, perangi kemiskinan dan upaya pecah–belah Bangsa untuk mewujudkan
    masyarakat adil dan makmur. Kita lawan paham radikal, kita tumbuh kembangkan semangat gotong royong untuk menyongsong masa depan yang cerah. Pahlawan akan menjadi teladan bagi kita
    mengarungi masa–masa penuh tantangan. Teladan bagi kita menata masa depan dan menjadi Pemenang.  Selamat Hari Pahlawan Tahun 2022. 
    Usai Upacara Dandim menyempatkan bertemu dengan para veteran,  tokoh Masyarakat, Agama dan Pemuda didampingi tamu undangan. (Zik)

    polman
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    TNI Polri, Forkopimda, Instansi vertikal...

    Artikel Berikutnya

    Korem 142/Tatag hadiri peringatan Hari Pahlawan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Karossa Kembali Jadi Juara Umum Pentas PAI Tingkat Kabupaten Mamuju Tengah Tahun 2024
    Babinsa Kodim Mamasa Bersama Warga Gotong Royong pelebaran jalan tani dan pembuatan saluran air

    Ikuti Kami