Pembangunan Jembatan Sasaran Fisik TMMD Ke-116 Di Desa Ongko Menunjukkan Progres Memuaskan

    Pembangunan Jembatan Sasaran Fisik TMMD Ke-116 Di Desa Ongko Menunjukkan Progres Memuaskan

    Polewali Mandar, - Progres pengerjaan sasaran fisik TMMD Ke-116 TA.2023 Kodim 1402/Polman  terutama pembangunan jembatan menunjukkan hasil yang memuaskan.

    Memasuki H+3 pada hari ini sabtu (13/5) pengerjaan jembatan sudah mencapai 30 persen dan menunjukkan hasil yang memuaskan, Kata Dansatgas TMMD Ke - 116 Kodim 1402/Polman Letkol Czi Masni Etha Yanurianedhi, M.Tr.(Han), kepada wartawan, Sabtu (13/5/2023).

    Pembangunan Abutment jembatan, Kata Dandim, Memang membutuhkan waktu karena harus menunggu kering baru dilanjutkan pengerjaannya. Dan itu sudah dikerjakan saat pra TMMD. 

    "Abutment jembatan sudah dikerjakan saat Pra TMMD, dan saat ini tinggal merapikan plesteran, " Jelas Letkol Masni.

    Lulusan Akmil 2002 itu memastikan bahwa,  Jembatan berukuran 14 M x 4  M yang menjadi sasaran utama TMMD Ke-116 ini selesai tepat waktu dan tetap mengutamakan kualitas.

    Semoga selama pengerjaan cuaca terus mendukung sehingga pengerjaannya tidak terhambat. 

    Kita lihat anggota satgas TMMD dari TNI dan Polri bersama masyarakat begitu semangat melanjutkan pembangunan jembatan ini. 

    Hal itu menunjukkan wujud nyata kemanunggalan TNI dan Rakyat di lokasi yang merupakan tujuan dari program TMMD ini. Tandasnya. (Zik).

    polman
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Danrem 142/Tatag serahkan bantuan Kasad...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 1427-02 Bersama Warga Gotong...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Karossa Kembali Jadi Juara Umum Pentas PAI Tingkat Kabupaten Mamuju Tengah Tahun 2024
    Babinsa Kodim Mamasa Bersama Warga Gotong Royong pelebaran jalan tani dan pembuatan saluran air

    Ikuti Kami